Pulau Dewata selalu menawan dengan segala pesonanya. Lingkungan yang asri, dan wisata yang beragam membuat Bali menjadi tempat impian sebagian orang untuk menetap tinggal. Bali tak hanya nyaman untuk menjadi tempat berlibur, tapi juga menjadi tempat favorit untuk melepas penat dari segala aktivitas padat di ibu kota.
Tak hanya keindahan alam yang masih terjaga, budaya dan ramah tamah yang masih dipegang teguh oleh masyarakatnya juga menjadi salah satu alasan seseorang ingin menetap di Bali. Daya tarik Bali tersebut, ternyata juga menarik perhatian Jessica Iskandar dan keluarga kecilnya untuk bertempat tinggal di sana.
Jessica Iskandar atau biasa disingkat Jedar, lahir di Jakarta pada tanggal 29 Januari 1988 menganut agama kristen protestan dan telah menikah dengan Vincent Verhaag pada 22 Oktober 2021. Jessica Iskandar pun hamil setelah 3 minggu dari pernikahannya tersebut dan telah melahirkan seorang putra yang diberi nama Don Azaiah Jan Verhaag pada 7 Mei 2022.
Di tengah-tengah kebahagiaan kelahiran putranya tersebut, Jedar harus mengurus proses pindahan rumah ke Bali yang cukup merepotkan. Untungnya, Jedar sudah mengenal TheLorry, Aplikasi angkut barang yang sangat praktis.
Pertengahan Agustus 2022, proses pindahan Jedar berjalan dengan lancar dan sangat mudah.
Barang – barang yang cukup banyak tidak menjadi kendala, karena armada TheLorry yang sangat mumpuni untuk membantu proses pindahan antar pulau.
“Happy deh sama pelayanan TheLorry, Mulai dari customer service yang cepat dan ramah, aplikasi yang mudah digunakan, dan ada jaminan asuransi untuk barang yang dikirim. Tim TheLorry juga siap bantu angkut barang bawaan kita, Pindahan jadi mudah!” Ungkap Jedar di akun instagram @inijedar
Penulis: Galuh Alisha Yasmine
Update 20 Oktober 2023
Recent Comments